Vatikan Lapor Paus Fransiskus dalam Kondisi Kritis, Mengalami Rasa Sakit yang Lebih Parah Dibandingkan Sebelumnya

- Redaksi

Minggu, 23 Februari 2025 - 11:23 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Paus Fransiskus

Paus Fransiskus

INFOLABUANBAJO.ID — Paus Fransiskus dilaporkan dalam kondisi kritis, Sabtu (22/2/2025) waktu setempat.

Demikian penjelasan Vatikan setelah Bapa Suci sebelumnya dikabarkan menderita penyakit pernapasan akut berkepanjangan hingga membutuhkan aliran oksigen.

Dalam laporan terbaru, sebagaimana dikutip dari VOA Indonesia, Minggu (23/2/2025), Vatikan mengatakan bahwa Paus asal Argentina itu menerima transfusi darah setelah tes menunjukkan kondisi kesehatannya yang berkaitan dengan anemia.

“Bapa Suci masih sadar dan menghabiskan hari itu di kursi dengan sandaran lengan meskipun rasa sakitnya lebih parah dibandingkan kemarin. Saat ini prognosisnya masih terbatas,” kata pernyataan itu.

Para dokter mengatakan bahwa Pemimpin Tertinggi umat Katolik Dunia itu tengah berjuang melawan pneumonia dan infeksi pernapasan akut. Para dokter menilai, kondisi kesehatan Bapa Suci masih rentan sehingga akan membuatnya dirawat di rumah sakit setidaknya selama seminggu lagi.

Baca Juga:  Vatikan Umumkan Paus Fransiskus Sakit, Ini Penyakit yang Diderita

Sementara itu, Vatikan melanjutkan perayaan Tahun Suci pada Sabtu tanpa Paus yang sudah dirawat selama seminggu terakhir di rumah sakit.

Sebelumnya, Vatikan melaporkan bahwa Paus Fransiskus sempat tidur nyenyak semalaman. Namun, dokter memperingatkan ancaman penyakit yang dialami Paus Fransiskus adalah munculnya sepsis, infeksi serius pada darah yang mengakibatkan komplikasi pneumonia.

Akan tetapi, hingga Jumat (21/2/2025), tak ada bukti ada sepsis dan Paus Fransiskus memberikan respons terhadap berbagai obat yang diminumnya, sebagaimana laporan tim medis Paus dalam pemutakhiran mendalam pertama tentang kondisi Paus.

Baca Juga:  Mobil Dokter Terbakar Usai Berwisata di Pantai Wade, Lembata

“Beliau belum lolos dari bahaya,” kata dokter pribadinya, Dr. Luigi Carbone. “Jadi, seperti semua pasien yang rentan, menurut saya mereka selalu berada dalam skala emas: Dengan kata lain, hanya dibutuhkan waktu yang sangat singkat untuk berubah menjadi tidak seimbang.”

Paus Fransiskus tengah dirawat di rumah sakit Gemelli pada 14 Februari 2025 lalu menderita penyakit paru-paru kronis. Ia dirawat akibat penyakit bronkitisnya memburuk selama seminggu. #

Berita Terkait

GRIB JAYA Resmi Hadir di Manggarai, Warga Cemas Usai Narasi Lawan Pemerintah Viral
Aksi Bule Memungut Sampah di Pantai Pede, Tamparan Keras Untuk Warga Lokal?
Abu Lewotobi Menjauh, Penerbangan di Bandara Komodo Kembali Normal
Turis Cina Tewas Tenggelam di Long Beach TN Komodo
Erupsi Lewotobi, Imigrasi Labuan Bajo Ingatkan WNA Segera Urus Izin Tinggal
Abu Lewotobi Kepung Ruang Udara, 12 Penerbangan di Labuan Bajo Batal
Israel Umumkan Iran sebagai Front Perang Terbaru, Gaza Jadi Prioritas Kedua
Mobil Nyeruduk Toko Rohani, Patung Bunda Maria Tak Rusak, Warga Bilang Mukjizat

Berita Terkait

Minggu, 22 Juni 2025 - 09:15 WITA

GRIB JAYA Resmi Hadir di Manggarai, Warga Cemas Usai Narasi Lawan Pemerintah Viral

Sabtu, 21 Juni 2025 - 18:28 WITA

Aksi Bule Memungut Sampah di Pantai Pede, Tamparan Keras Untuk Warga Lokal?

Kamis, 19 Juni 2025 - 12:23 WITA

Abu Lewotobi Menjauh, Penerbangan di Bandara Komodo Kembali Normal

Rabu, 18 Juni 2025 - 15:24 WITA

Turis Cina Tewas Tenggelam di Long Beach TN Komodo

Rabu, 18 Juni 2025 - 13:12 WITA

Erupsi Lewotobi, Imigrasi Labuan Bajo Ingatkan WNA Segera Urus Izin Tinggal

Berita Terbaru

Dalam suasana sore yang ramai oleh pengunjung, seorang wisatawan asing tampak memungut sampah di sepanjang garis pantai.

PARIWISATA

Ironi di Pede: Turis Memungut, Warga Menonton

Sabtu, 21 Jun 2025 - 19:20 WITA

Ketua Bawaslu Provinsi Nusa Tenggara Timur, Nonato da Purificacao Sarmento (Baju Putih) saat Rapat Pembinaan dan Penguatan Kelembagaan Bawaslu Kabupaten Manggarai.

POLITIK

Kala Anggaran Seret, Bawaslu Didesak Inovatif

Sabtu, 21 Jun 2025 - 09:18 WITA