INFOLABUANBAJO.ID — Aksi nekat sejumlah siswa sekolah menengah pertama di Labuan Bajo berujung celaka. Sebuah sepeda motor yang dikendarai oleh salah satu siswa terperosok masuk ke dalam rumah warga di Ketentang, Desa Batu Cermin, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Kamis sore, 13 November 2025.
Siswa bernama Silvester Atanasius Gunawan (14), pelajar kelas X SMP Katolik Santu Arnoldus Labuan Bajo, diketahui melakukan aksi standing motor di jalan kampung sekitar pukul 16.00 Wita. Aksi itu berakhir setelah motornya — Honda Supra X 125 cc — hilang kendali dan menabrak dinding rumah milik salah seorang warga.
Silvester Atanasius Gunawan, yang akrab disapa Atan, mengalami luka ringan di bagian lutut dan sempat ditolong warga sekitar. “Saya standing motor, tiba-tiba kaget lihat om itu pakai sapu, langsung motor masuk rumah,” kata Atan saat ditemui di lokasi kejadian. Ia mengaku tinggal di Gang Pengadilan, Labuan Bajo.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Salah satu saksi, Abdul Rahwisman, mengaku sudah lama memperingatkan para remaja yang kerap ugal-ugalan di jalan sekitar permukiman itu. “Hari ini saya lihat sendiri. Mereka datang dari arah Lancang, lalu standing di sini. Akhirnya satu motor malah masuk ke rumah,” ujar Abdul dengan nada kesal.
Menurut Abdul, akibat insiden tersebut, pintu rumah milik tetangganya mengalami kerusakan. Ia meminta orang tua Atan datang langsung melihat kondisi rumah yang rusak dan bertanggung jawab atas kejadian itu.
Penulis : Tim Info Labuan Bajo
Editor : Redaksi
Halaman : 1 2 Selanjutnya






